Banuhampu, kaba12.com — Ratusan santri dan murid TPA dalam murid nagari Cingkariang, kecamatan Banuhampu banjiri mesjid Jamia’ Cingkariang untuk mengikuti acara Didikan Subuh gabungan Minggu,(21/8).

Acara didikan subuh gabungan yang dibuka camat Banuhampu Susi Kamila itu, mendapat apresiasi banyak pihak, dibuktikan dengan kehadiran berbagai tokoh masyarakat dan ulama di kecamatan Banu Hampu termasuk jajaran Kemenag.Agam.
Menurut Susi Kamila, camat Banuhampu, kegiatan didikan subuh gabungan se Nagari Cingkariang tersebut, merupakan rangkaian silaturrahmi yang secara rutin digelar seluruh TPA-MDTA dalam upaya memaksimalkan berbagai program yang sudah ditetapkan.

Disebutkan, program DDS gabungan yang digelar, sangat positif, tidak hanya sebagai wadah khusus untuk peningkatan mutu dan pemahaman tentang agama, tapi juga mendorong seluruh murid dan santri TPA-TPQ-TPSA dan lainnya untuk memacu prestasi, “ hal ini menjadi bagian penting dalam peningkatan mutu pendidikan Al-Quran sebagai implementasi visi Agam madani,”ujarnya.
HARMEN
