Tanjung Mutiara, KABA12.com — Alumni tahun 2009 SMA Negeri 1 Tanjung Mutiara Kabupaten Agam santuni anak yatim Panti Asuhan Aisiyah Tiku, Minggu (18/06).
Ketua Panitia Alumni 09 SMAN 1 Tanjung Mutiara, Romi Candra, mengatakan, alumni 09 SMAN 1 Tanjung Mutiara di bulan yang penuh berkah ini menyantuni sebanyak 45 anak yatim, karena hal tersebut merupakan bentuk perhatian dan solidaritas dari alumni.
“Alhamdulillah, tahun ini kita dapat bersilaturrahmi dengan saudara kita, dan berbuka bersama. Kegiatan seperti ini selalu kita lakukan setiap tahunnya,” ujarnya.
Dia berharap, santunan yang diberikan oleh alumni 09 SMAN 1 Tanjung Mutiara tersebut dapat meringankan beban anak yatim tersebut.
“Semoga kegiatan ini dapat memberikan kebahagian kepada anak-anak tersebut di bulan ramadhan ini,” ujarnya lagi.
Disamping itu, Ketua Panti Asuhan Aisiyah Tiku, Mirziani, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas santunan yang telah diberikan oleh alumni SMAN 1 Tanjung Mutiara.
“Saya merasa senang dan terharu atas kunjungan dan santunan tersebut, dan berharap kedepannya para alumni SMAN 1 Tanjung Mutiara lebih berjaya dan sukses,” harapnya.
Selain kegiatan buka bersama dan pemberian santunan kepada anak yatim, alumni SMAN 1 Tanjung Mutiara juga melakukan sharing session dari para alumni sebagai bentuk pembangkit motivasi.
(Ardi)