Kaba Terkini

Pencaker Bukittinggi Capai 1.943 Orang

Bukittinggi, KABA12.com — Jumlah pencari kerja (pencaker) di kota Bukittinggi masih terbilang sangat tinggi. Berdasarkan data yang dihimpun Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu Perindustrian Dan Tenaga Kerja Bukittinggi, selama Januari-Desember 2016, jumlah pencaker yang membuat kartu AK-1 atau yang biasa disebut kartu kuning, berjumlah 1.943 orang.

“Dari jumlah tersebut, yang berhasil terserap ke dunia kerja hanya 351 dinasorang saja,” ungkap Kabid Tenaga Kerja Drs. Iskandar, MPd pada KABA12.com saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (16/02).

Iskandar menjelaskan 1.035 diantaranya adalah lulusan sarjana dari perguruan tinggi, 379 lulusan Diploma, 528 lulusan SMA, dan satu orang lulusan SMP.

“Orang Bukittinggi cenderung melanjutkan pendidikan tinggi karena kehidupan ekonomi warga bisa dibilang menengah keatas, sementara lapangan kerja yang tersedi di Bukittinggi umumnya tidak sesuai dengan bidang keahlian sarjana yang mencari kerja,” jelasnya lagi.

pencakerUntuk menekan jumlah para pencari kerja, bidang tenaga kerja Bukittinggi memberikan pelatihan gratis yang hasilnya diharapkan dapat mendorong pencaker untuk berwirausaha, “pencaker yang datang kesini kita beri arahan mencari kerja di kota lain, atau ikut pelatihan disini untuk bekal berkembang sebagai tenaga kerja di perusahaan lain atau membuat usaha sendiri,” tutupnya.

(Jaswit)

To Top