Kaba Agam

Jorong Andaleh, Kampung KB

Matur, KABA12.com — Bupati Agam Indra Catri canangkan jorong Andaleh, Kanagarian Tigo Balai, Kecamatan Matur,, sebagai Kampung Keluarga Berencana (KB), Selasa (25/04).

Pencanangan itu sebagai apresiasi Pemkab Agam karena  nagari Tigo Balai sukses menjalankan program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK).

“Launching kali ini murupakan yang keenam kalinya di Agam dan ke tiga pada tahun 2017 ini. Saya berharap di tahun selanjutnya semua kecamatan di kabupaten Agam sudah terbentuk kampung KB,” ujarnya.

Sementara dalam laporannya, Wali Nagari Tigo Balai Jurniwati mengatakan, dari hasil penilaian ke enam jorong di nagariTigo Balai, jumlah usia subur sebanyak 387 orang.

“Dan di jorong Andaleh pasangan usia subur yang terbanyak, maka jorong Andaleh lah yang kami tunjuk menjadi  kampung KB kali inj,” papar Jurniati.

Acara tersebut  dihadiri Camat Matur, Wali Nagari Tigo Balai, Wali Jorong, Niniak Mamak dan tokoh masyarakat lainya.

(M. Ikhsan)

To Top