Agam

Dinsos Agam Persiapkan Khusus Upacara Hari Pahlawan

Lubukbasung,KABA12.com — Jajaran dinas sosial kabupaten Agam persiapkan dengan matang rangkaian kegiatan upacara hari Hari Pahlawan yang digelar Sabtu,(10/11) besok di halaman kantor bupati Agam Padang Baru, Lubukbasung.

Tidak hanya lokasi upacara dan personil pendukung, lokasi ziarah ke makam pahlawan Sitti Manggopoh dan kegiatan silaturrahmi dengan kalangan anggota Veteran RI yang ada di kabupaten Agam.

Seperti dijelaskan Kurniawan Syahputra, Kadinsos Agam selaku penangungjawab upacara peringatan Hari Pahlawan 10 November 2018, seluruh persiapan upacara sudah cukup maksimal dilakukan.

Sesuai ceking terakhir personil pendukung bahkan pihaknya sudah menggelar gladi upacara bersama jajaran TNI-POLRI dan unsur lain,” kita berharap seluruh rangkaian upacara bisa berjalan aman tertib dan lancar,” sebut Kurniawan Syahputra.

Pantauan kaba12.com, seluruh personil pendukung upacara termasuk kehadiran para mantan pejuang kemerdekaan dalam upacara besok sudah dipersiapkan dengan matang.

(Harmen)

To Top