Kaba Terkini

Update Pandemi Covid-19 Agam, Pasien Sembuh Tinggi-Warga Meninggal Meningkat

Lubukbasung, kaba12.com — Jumlah pasien sembuh dari paparan virus corona di kabupaten Agam semakin tinggi beberapa hari terkahir, bahkan jumlah warga yang dinyatakan aktif terpapar, secara spontan turun yang kini tersisa sebanyak 710 orang.

Yang memprihatinkan, jumlah warga yang meninggal akibat keganasan virus corona juga terus bertambah setiap hari. Bahkan, data hari ini tercatat 3 warga yang meninggal masing-masing 1 orang dari kecamatan Matur, Sungaipua dan IV Angkek, sehingga total warga yang meninggal sudah mencapai 183 orang.

Sesuai update data Satgas Penanganan Covid-19 Agam, Rabu,(18/8) tercatat penambahan 72 orang pasien sembuh, 30 orang terkonfirmasi positif dan 3 orang meninggal dunia.

Seperti dijelaskan Yosefriawan, Asisten II Sekab.Agam yang juga Koordinator Bidang Data-Sosialisasi Satgas Penanganan Covid-19 Agam menjawab kaba12.com.

Dijelaskan, penambahan 72 pasien sembuh itu masih didominasi warga asal kecamatan Lubukbasung yakni 33 orang, kemudian dari kecamatan Tanjung Raya dan Canduang masing-masing 4 orang, dari kecamatan Palembayan 3 orang, dari kecamatan IV Koto 6 orang, dari kecamatan Sungai Pua 1 ornag, dari kecmatan IV Angkek 5 orang, dari kecamatan Baso dan Tilatang Kamang masing-masing 7 orang, dan dari kecamatan Kamang Magek 2 orang.

Penambahan kasus positif hari ini tercatat sebanyak 30 kasus, didominasi kecamatan Lubukbasung sebanyak 10 kasus, kemudian dari kecamatan IV Angkek 6 kasus, dari kecamatan Tilatang Kamang 5 kasus, dari kecamatan Ampek Nagari 3 kasus, dari kecamatan Tanjung Raya dan Baso masing-masing 2 kasus, dari kecamatan Tanjung Mutiara dan Banuhampu masing-masing 1 kasus.

Ditambahkan Yosefriawan, saat ini total akumulasi kasus pandemic covid-19 di kabupaten Agam sudah mencapai 7.086 kasus, dengan rincian 6.193 orang sudah dinyatakan sembuh, 183 orang meninggal dunia dan 710 orang masih dalam penanganan medis, masing-masing 28 orang dirawat di beberapa rumah sakit dan 682 orang menjalani isolasi mandiri. “ Kita berharap, seluruh warga yang terpapar bisa segera pulih, dan angka positif baru zero kasus. Namun hal itu butuh peran dan dukungan masyarakat dengan disiplin menjalankan 5 M, “harapnya.

HARMEN

To Top