Kaba Terkini

Sambut HBP ke-58, Rutan Kelas IIB Maninjau-Lapas Lubukbasung Bantu Gerobak UMKM

Lubukbasung, kaba12.com — Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Maninjau bersama Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Lubukbasung memberikan bantuan 1 unit gerobak kepada pelaku usaha mikro kecil menengah di kawasan Pasar Lamo, Lubukbasung, Kabupaten Agam, Senin (18/4).

Program pemberian bantuan tersebut merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-58 tahun 2022.

Pelaku usaha mikro yang mendapat bantuan gerobak itu sebelumnya telah dipilih atas kesepakatan antara rutan dan lapas tersebut.

Kepala Rutan Kelas IIB Maninjau Desrianto didampingi Kalapas Lubukbasung Suroto menyebutkan, pemberian bantuan gerobak itu bertujuan untuk memajukan usaha pelaku UMKM khususnya di wilayah sekitar rutan/lapas.

“Program ini merupakan wujud kepedulian pemerintah untuk mengembangkan bisnis UMKM agar nantinya dapat meningkatkan perekonomian masyarakat,” ujarnya.

Pihaknya berharap bantuan gerobak yang diserahkan itu dapat bermanfaat terutama sebagai pendorong peningkatan ekonomi pedagang.

“Semoga bantuan gerobak ini bisa menambah penghasilan, dan kesejahteraan pedagang, kemudian bagi lapas dan rutan diberi keberkahan atas kepedulian yang telah dilakukan,” ungkapnya.

Selain memberikan bantuan gerobak kepada pelaku usaha, jajaran UPT Kemenkumham juga mengadakan acara bakti sosial dalam momentum peringatan HBP ke-58 tahun ini

Sejumlah kegiatan sudah diagendakan untuk menyambut HBP tersebut, diantaranya tabur bunga di taman makam pahlawan, perlombaan tingkat narapidana, dan menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat miskin.

(Bryan)

To Top