Kaba Terkini

Nagari Pakan Sinayan Jadi Objek Studi Banding

Banuhampu, kaba12.com — Nagari Pakan Sinayang, kecamatan Banuhampu, kabupaten Agam yang dinobatkan sebagai nagari terbaik di Sumatera Barat, saat ini menjadi objek studi banding bagi berbagai daerah baik dari wilayah Sumatera Barat maupun propinsi lain di Indonesia.

Seperti halnya Minggu, (23/9), sebanyak 80 orang rombongan pemerintah nagari Kasang, kecamatan Batang Anai, kabupaten Padang Pariaman gelar studi banding ke pemerintahan nagari Pakan Sinayan, kecamatan Banuhampu, kabupaten Agam.

Rombongan studi banding nagari Kasang, Batang Anai yang dipimpin camat Batang Anai, Padang Pariaman, disambut wali nagari Pakan Sinayan, bersama jajaran pemerintahan nagari Pakan Sinayan, bahkan camat Banuhampu Afdal ikut menjamu rombongan.

Di nagari Pakan Sinayan, selain mendapat informasi terkait dengan beragam program dan terobosan yang dilakukan pemerintah nagari didukung seluruh lembaga nagari yang ada, juga dipresentasikan beragam potensi nagari yang saat ini mendorong kesejahteraan masyarakat.

Seperti dijelaskan Afdal, camat Banuhampu, studi banding pemerintah nagari Kasang, Batang Anai itu merupakan kebanggaan bahkan motivasi luar biasa bagi masyarakat dan pemerintah nagari Pakan Sinayan dan kecamatan Banuhampu.

Bahkan Afdal menyebutkan, studi banding itu merupakan motivasi bagi pihaknya dalam upaya lebih memaksimalkan berbagai kegiatan dan pelayanan terhadap masyarakat di nagari dan kecamatan sebagai bagian dari upaya pihaknya mendorong peningkatan dalam berbagai aspek, tidak hanya pelayanan tapi juga kesejahteraan masyarakat, ” Kami bangga dan berterimakasih, atas perhatian yang diberikan untuk Pakan Sinatang,ini menjadi motivasi bagi kami,” ulas Afdal.

Studi banding rombongan nagari Kasang, kecamatan Batang Anai, kabupaten Padang Pariaman ke Nagari Pakan Sinayan dipimpin camat Batang Anai itu diikuti wali nagari dan perangkat serta kelembagaan nagari disambut khusus di aula kantor wali nagari Pakan Sinayan yang tahun 2018 dinobatkan sebagai nagari terbaik di Sumbar

HARMEN

To Top