Pasaman, KABA12.com — Pemerintah Nagari Maninjau, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam mengirim bantuan logistik untuk korban bencana gempa bumi di Kabupaten Pasaman.
Bantuan tersebut dikirim menggunakan satu unit truk ke lokasi terparah yang terdampak gempa di Nagari Malampah, Kecamatan Tigo Nagari, Kabupaten Pasaman pada Minggu (13/3) kemarin.
Walinagari Maninjau Alfian melalui Wali Jorong Pasar Maninjau Miswardi mengatakan, pengiriman bantuan ke lokasi merupakan sebagai bentuk kemanusian. Ia menyebut, bantuan itu berasal dari sumbangan masyarakat dan para donatur.
“Bantuan itu merupakan wujud perhatian dan kepedulian terhadap saudara-saudara kami di Pasaman yang tertimpa musibah gempa,” ujarnya kepada KABA12.com, Selasa (15/3).
Miswardi menyebutkan, bantuan yang dikirim ke lokasi pengungsian itu berupa sembako, perlengkapan bayi, pakaian layak pakai, obat-obatan, dan kebutuhan pokok lainnya.
“Kami dari pemerintah nagari bersama pemerintah kecamatan, dan pokdarwis langsung menyalurkan bantuan kepada korban di tenda pengungsian,” katanya.
Lebih lanjut disebutkan, pemerintah nagari sebelumnya menggalang donasi untuk membantu korban gempa di Pasaman. Penggalangan itu dilakukan setelah gempa magnitudo 6,1 itu terjadi Jum’at (25/2) lalu.
Pihaknya berharap bantuan yang telah disalurkan itu dapat membantu masyarakat yang terdampak gempa, terutama dalam mendukung percepatan pemulihan pasca bencana.
“Kami sangat prihatin sekali dengan kondisi korban di lokasi pengungsian. Mudah -mudahan dengan bantuan yang diberikan bisa bermanfaat dan meringankan beban masyarakat yang mengalami musibah,” ungkapnya.
(Bryan)