Kaba Terkini

Karya Bhakti TNI-AD di Guguak Koto Aua, Gelar Goro Massal Bersama Warga

Koto Tangah,kaba12 —- Jajaran TNI –AD gelar gotong royong massal bersama warga secara nasional. Di kabupaten Agam, Karya Bhakti TNI gotong royong massal yang mengambil tema TNI-AD Bersama Rakyat Bersatu Dengan Alam Menuju NKRI itu dipusatkan di Jorong Guguak Koto Aua, Nagari Persiapan Koto Tangah Lamo, Kecamatan Tilatang Kamang, Kamis (14/12).

Goro massal yang melibatkan ratusan warga bersama jajaran TNI-Polri memfokuskan pembenahan ruas jalan di jorong Guguak Koto Aua itu dipimpin Dandim 0304/Agam Letkol. Baymu Ardhitya Nugroho,SH,M,Han dihadiri para perwira dan Danramil dalam wilayah KODIM 0304/ Agam.

Seperti dijelaskan Susi Devira,SE, pj.walinagari persiapan Koto Tangah Lamo, Kecamatan Tilatang Kamang, karya bhakti TNI-Polri itu, merupakan bagian dari kegiatan yang digelar secara nasional yang khusus di kabupaten Agam dipusatkan di wilayahnya.

Disebutkan, goro massal yang melibatkan berbagai unsur masyarakat itu, membenahi ruas jalan yang ada di wilayah Jorong Guguak Koto Aua dan jajaran TNI memberikan sosialisasi pada masyarakat, dirangkai dengan gelar virtual bersama KASAD Jenderal TNI.Maruli Simanjuntak yang diikuti Dandim 0304 Agam Letkol.Bayu Ardhitya Nugroho bersama masyarakat.

Ditambahkan, kegiatan TNI bersama rakyat itu berlangsung akrab, usai goro digelar makan bersama Dandim, Danramil Tilatang Kamang, Kapolsek, jajaran pemerintah nagari persiapan dan masyarakat setempat yang diakhiri dengan penyerahan bibit buah-buahan di sepanjang tebing jalan diantaranya bibit durian, alpukad dan rambutan.

“ Alhamdulilllah, kami sangat mengapresiasi kegiatan yang digelar sebagai wujud kedekatan jajaran TNI-Polri bersama masyarakat, apalagi goro karya bhakti TNI yang digelar membenahi sarana yang sangat dibutuhkan masyarakat dalam beraktivitas, “sebut Susi Devira.

(HARMEN)

To Top