Kaba Terkini

Kapolres Agam Lantik 7 Pejabat Baru

Lubuk Basung, KABA12.com — Kapolres Agam AKBP Ferry Suwandi, SIK ambil sumpah 7 pejabat baru di jajaran Polres Agam, Jumat (21/04).

Ketujuh pejabat yang dilantik itu yaitunya, AKP Jamhur dari jabatan lama Kasat Binmas menjadi Kasubag Program Polres Agam, AKP Nasirwan SH yang sebelumnya, Kapolsek Lubuk Basung, naik jabatan menjadi  Kasat Binmas, Polres Agam. Selanjutnya IPTU M Zen, dari Wakapolsek Palembayan Menjadi Kapolsek Lubuk Basung.

Juga AKP Zainal Ahmad  yang dulunya Kapolsek Palembayan, naik jabatan menjadi Kasubag Humas Bagops Polres Agam. Iptu Joni Alwis,  jabatan lama Kasiwas menjadi Kapolsek Palembayan, AKP Bustanul Alamsyah yang dulunya Kasat Sabhara, pindah ke Kasubagdalops Bagops Polres Agam, terakhir AKP Rony AZ, S.H dari Kasubagdalgar Bagren menjadi Kasat Sabhara, Polres Agam.

Kapolres Agam, AKBP Ferry Suwandi, SIK berharap dengan mutasi dan promosi tersebut personil yang menempati jabatan baru bisa bekerja dengan baik, “mari laksanakan tugas dan wewenang Polri secara profesional, proporsional dan sesuai dengan kode etik profesi  dan moralitas yang tinggi, ” ujarnya.

Kapolres Agam  mengimbau seluruh jajaran untuk memberikan dukungan dan kerjasama,  untuk seluruh jajaran dalam organisasi Polres Agam.

(Johan)

To Top