Agam

Kadinsos Agam Ingatkan Warga Waspadai Bencana

Lubukbasung,KABA12.com — Kepala dinas sosial Agam Kurniawan Syahputra ingatkan masyarakat kabupaten Agam akan dampak pasca bencana menyusul cuaca ekstrem yang masih terjadi beberapa waktu belakangan.

Antisipasi dampak, karena mayoritas akan menyangkut masalah sosial akan bisa ditekan secara maksimal jika masyarakat siap menyikapinya.

Hal itu disebutkan Kurniawan Syahputra, Kadinsos Agam menyikapi beberapa musibah di wilayah kabupaten Agam beberapa waktu belakangan yang menyebabkan masyarakat terdampak, terutama musibah banjir.

Kurniawan Syahputra menghimbau warga untuk waspada dengan mengurangi resiko bencana, dengan mengamankan berbagai peralatan berharga, surat-surat penting dan harga bergerak lain di tempat aman yang mudah dijangkau dan dibawa serta jika ancaman bencana terjadi.

Disisi lain, Kadinsos Agam itu berharap, masyarakat betul-betul memahami dan mempelajari langkah-langkah penanganan darurat yang kerap disosialisasikan BPBD Agam termasuk saat ada simulasi sehingga masyarakat bisa cepat mengantisipasi dampak bencana yang lebih buruk.

“Antisipasi dan kemandirian masyarakat dalam menghadapi bencana sangat diperlukan,” sebut Kadinsos Agam itu lagi.

Dilain pihak, jajaran Dinsos Agam selalu siap bersinergi dengan tim penanggulangan kebencanaan dan menyiapkan dukungan bantuan darurat untuk masyarakat kabupaten Agam.

(Harmen)

To Top