Bukittinggi, KABA12.com — Sebanyak 266 jemaah haji Bukittinggi yang tergabung dalam kloter tujuh embarkasi Padang, telah selesai menunaikan ibadah di Tanah Suci dan pulang ke tanah air. Kedatangan mereka disambut haru anggota keluarga yang menjemput di kawasan Belakang Balok, Bukittinggi, Jumat (15/09).
Kepala Kantor Kementrian Agama Bukittinggi, Abrar Munanda menjelaskan, 266 jemaah haji Bukittinggi, tergabung dalam kloter 7 embarkasi Padang gelombang 1 bersama dengan jemaah Bengkulu dan Padang. Setelah menunaikan ibadah haji, jemaah pulang ke tanah air berangkat tanggal 14/09 (kemarin) dan tiba di tanah air (Bukittinggi -red) hari ini.
“Alhamdulillah, seluruh jemaah haji dalam keadaan sehat wal afiat, dari mulai proses keberangkatan, pelaksanaan ibadah hingga pulang hari ini, semua sehat. Semoga semua menjadi haji yang mabrur,” ungkapnya.
Selain itu, lanjut Abrar, 31 orang jemaah haji Bukittinggi yang tergabung dalam kloter 17, akan pulang ke tanah air pada tanggal 25 September mendatang. “InsyaAllah hingga saat ini kabar yang diterima semua juga dalam keadaan sehat,” tambahnya.
Walikota Bukittinggi, Ramlan Nurmatias yang langsung menyambut kedatangan jemaah haji mengungkapkan rasa bangganya terhadap jemaah yang telah selesai menunaikan ibadah haji dengan maksimal dan pulang dalam keadaan sehat.
“Dengan kekompakan yang terus dijaga, disiplin yang tidak pernah putus dan niat ikhlas karena Allah, Alhamdulillah semua jemaah selamat pergi dan selamat pulang tiba di kampung halaman. Semoga seluruh jemaah mendapat prediket haji yang mabrur,” ujarnya.
Direncanakan penyambutan resmi jemaah haji akan dilaksanakan oleh Pemko Bukittinggi tanggal 29 September 2017 mendatang.
(Ophik)
