Karangasem, KABA12.com — Warga di sejumlah wilayah di Karangasem, Bali, merasakan turunnya abu vulkanik yang dimuntahkan Gunung Agung, Sabtu (25/11).
Seperti yang dilansir Viva.co.id, Gunung Agung kembali meletus Sabtu pukul 17.20 Wita dan pukul 19.00 Wita. Letusan Gunung Agung setinggi 3.142 meter dari permukaan laut itu disertai kepulan asap kelabu kehitaman setinggi 1,5 kilometer.
Abu tersebut dirasakan warga di Dusun Puregay, Desa Pempatan, Dusun Besakih Kangin dan Besakih Kawan, Desa Besakih, Dusun Belatung, Desa Menanga.
Putu Suryawan, warga Desa Besakih melaporkan, hujan abu cukup tebal dirasakan warganya. Motor dan mobil tertutup abu vulkanik Gunung Agung. “Cukup tebal abunya. Warga juga secara mandiri mengungsi ke lokasi yang lebih aman. Mereka mengenakan masker dan kacamata,” ujarnya.
Dia menyebutkan, di Dusun Puregay abu tipis seperti ketombe. Di tempat lain katanya tebal.
Sementara itu, dua truk Basarnas terpantau berlari cepat menuju Desa Besakih untuk mengevakuasi warga.
(Dany)
