Kaba Terkini

Dorong Promosi Wisata Daerah Event Tour de Maninjau Dipersiapkan Maksimal

Lubukbasung, KABA12.com. Untuk kelancaran dan suksesnya Tour de Maninjau, dalam rangka memperingati HUT TNI ke-73, Kodim 0304 Agam, kembali menggelar gladi pengamanan rute Tour de Maninjau bersama instansi terkait, di halaman kantor Bupati Agam, Rabu (26/09).

Gladi pengamanan rute Tour de Maninjau itu dipimpin Dandim 0304 Agam diwakili Danramil 03 Lubukbasung, Mayor Inf M. Kasni, diawali apel pasukan yang terdiri dari jajaran Kodim 0304 Agam, Polres Agam, serta instansi terkait lainnya.

Usai apel pasukan, kegiatan dilanjutkan dengan gladi pengaman rute Tour de Maninjau, yang dimulai dari depan kantor Bupati Agam, dan finish di Kota Bukittinggi, melintasi Danau Maninjau, Kelok 44, Matur, IV Koto, Banuhampu dan finish di Lapangan Wirabraja.

Kabag Humas Setda Agam, Helton, mengatakan, Kodim 0304 Agam bersama Pemkab. Agam dan Pemko Bukittinggi serta instansi terkait, sudah melakukan berbagai persiapan demi kelancaran dan suksesnya Tour de Maninjau ini.

“hari ini kita kembali melakukan gladi guna untuk mengetahui secara langsung bagaimana kondisi dan hambatan yang akan kita hadapi dilapangan. Hal ini kita lalukan demi kelancaran dan suksesnya Tour de Maninjau ini,”kata Helton kepada kaba12.com.

Disebutkan, Tour de Maninjau, merupakan perdana yang dilaksanakan, akan berdampak besar bagi pemerintah Kabupaten Agam, salah satunya untuk mempromosikan destinasi wisata agam serta meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Tour de Maninjau akan digelar pada 29 September mendatang, dengan jumlah peserta sekitar 150 atlit yang berasal dari Sumatera Barat dan luar daerah,”ujarnya.

(Ardi)

To Top