Kaba Terkini

Chaiyasombat Thanakhan Juara Etape IV TdS 2018

Ambun Pagi, KABA12.com — Pebalap Thailand, Chaiyasombat Thanakhan dari TCC Team menjuarai etape IV Tour de Singkarak 2018 yang menempuh rute Kota Padang- Kabupaten Agam sepanjang 144KM, dengan catatan waktu 3 jam 52 menit 6 detik, Rabu (07/11).

Sementara itu, untuk posisi kedua berhasail diraih oleh pebalap asal Belanda, Adne Van Angelen dari BAI Team dan posisi ketiga diraih oleh pebalap asal Korea, Sanghong Park dari LX Cycling Team.

Kemudian, untuk pimpinan klasemen sementara pebalap masih dipimpin pebalap asal Australia, Ewart Jesse dari TSC Team dan berhak atas Yellow jersey. Ia juga berhasil menyabet dua gelar lainnya yakni, Sprint Leader (Green jersey) dan KOM Leader (Red Pola-Dot jersey).

Dalam Tds 2018 etape IV itu, gelar pebalap Indonesia terbaik (Red and White jersey) diraih oleh Muhammad Abdurrohman dari KFC Cycling Team. Pebalap tercepat Indonesia, disabet oleh Abdul Soleh team KFC dengan waktu 3 jam 52 menit 44 detik mengalahkan rekan satu timnya Agung Sahbana Ali dengan kecepatan waktu 3 jam 53 menit 5 detik.

Pada kesempatan itu, para pemenang mendapatkan hadiah senilai ratusan juta rupiah, yang diserahkan Bupati Agam Indra Catri, Wakil Bupati Trinda Farhan Satria, anggota DPR RI Ade Rizki Pratama, Kepala Dinas Pariwisata Sumbar dan Forkopimda Kabupaten Agam.

Pada etape V Tour de Singkarak 2018, Kamis (08/11), pebalap akan menempuh rute sejauh 170,5 kilometer, mulai dari kantor Bupati Lima Puluh Kota dan finis di Kantor Bupati Pasaman.

Tercatat hanya ada 91 pembalap yang akan ikut serta pada etape V Tour de Singkarak 2018. Sebab, Kenny Nijssen dari tim Team ProCyclingStats.com gagal finis karena over time limit.

(Ardi)

To Top