Kaba Terkini

Bupati Agam Himbau Warga Waspada Kebakaran

Agam, KABA12.com — Bupati Agam Indra Catri mengimbau seluruh masyarakat untuk mewaspadai terjadinya kebakaran, terutama bagi warga yang memiliki lahan gambut. Sebab, memasuki musim kemarau dewasa ini cuaca terbilang panas dan rawan terjadinya musibah kebakaran.

Bahkan sejak beberapa hari belakangan, sudah terjadi kebakaran pada sejumlah tempat di Agam.

“Ancaman musibah kebakaran benar-benar harus kita waspadai. Apalagi suhu sejak beberapa waktu belakangan terbilang panas, kita himbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap kebakaran karena sebentar lagi musim kemarau,” ujar Bupati usai meninjau bekas lokasi kebakaran di Tiku, Senin (22/01).

Untuk mengantisipasi munculnya kemungkinan buruk tersebut masyarakat diminta waspada dan tidak lalai terhadap sumber api yang dapat memicu kebakaran. Upaya antisipasi tersebut antara lain, tidak melakukan pembakaran sampah di tempat-tempat rawan dari bahaya kebakaran serta tidak melakukan aksi bakar-membakar untuk membuka lahan pertanian.

“Seluruh masyarakat harus selalu waspada dan hati-hati dalam menggunakan api dan atau benda dan bahan yang mudah terbakar. Terlebih ketika musim kemarau saat ini. Harus diingat, sedikit saja lengah, api yang kecil bisa menjadi besar dan bencana,” ulang Indra Catri.

(Jaswit)

To Top