DPRD Agam

Bantu Bundo Kanduang Masak Randang, Anggota DPRD Agam Ikut ” Maaduak Gulai “

Lubukbasung, kaba12.com — Para Ibu-ibu Bundo Kanduang yang menjadi tim masak randang kabupaten Agam yang akan dikirim untuk warga terdampak bencana gempa 5,6 M Cianjur, Jawa Barat heboh.

Pasalnya, para petugas yang terlibat dalam kegiatan memasak itu, ” memaksa” dua anggota DPRD Agam yang melihat dari dekat proses memasak randang itu untuk ikut maduak aduak gulai baga yang tengah dimasak.

” Jan tagak-tagak sajo pak, sato mamasak pak, ” ungkap para ibu itu serentak.

Mendapat todongan itu, dua anggota DPRD Agam M. Ater Dt. Manambun dan Joni Putra Dt. Bintaro Hitam, langsung ikut memasak menggunakan pengaduk masakan yang disodorkan.

” Iko lah karajo ambo ko ni, lah tabiaso ambo, (ini sudah kerjaan saya ni, sudah biasa saya kerjakan ini-red), ” ungkap Joni Putra, ketua fraksi golkar DPRD Agam itu.

Hal senada dikatakan M. Ater Dt. Manambun, sekretaris Komisi I DPRD Agam yang menyebut, semangatnya muncul termotivasi melihat peran Bundo Kanduang yang luar biasa dalam membantu memasak randang untuk dikirim ke Cianjur itu.

” Alhamdulillah, dukungan dari berbagai unsur untuk sukses kegiatan ini luar biasa. Kami sangat berterimakasih, ” sebut Bambang Warsito, Kepala BPBD Agam.

Prosesi memasak randang yang dipusatkan di kantor BPBD Agam, usai 2 ekor sapi bantuan bupati Agam dan RSUD Lubukbasung disembelih bupati dan anggota DPRD Agam Selasa pagi.

Direncanakan, proses rendang akan disiapkan Selasa ini dan akan dikirim Rabu besok ke Cianjur memanfaat cargo milik PT. AWR yang sudah mendapat izin dari Bupati Agam Andri Warman.

HARMEN

To Top