Lubukbasung, KABA12.com — Wujud kepedulian lingkungan dan mempromosikan potensi baru wisata geopark di kabupaten Agam, keluarga besar Bank Nagari Lubukbasung gelar Tour de Sarasah, Sitalang, kecamatan Ampek Nagari, kabupaten Agam, Selasa,(20/11).
Event kebersamaan yang baru pertama kali digelar Bank Nagari Lubukbasung bertajuk Trip Adventure of Sarasah Sitalang itu diikuti 60 orang dari seluruh personil Bank Nagari Lubukbasung yang bertugas di semua lini.
Kepala Bank Nagari cabang Lubukbasung Tasman menjawab kaba12.com menyebutkan, event khusus keluarga besar Bank Nagari Lubukbasung itu digelar sebagai wujud jalinan silaturrahmi antar sesama karyawan dengan sasaran multi efek untuk masyarakat luas.
Tidak hanya sebagai salah satu upaya mempromosikan potensi alam yang luar biasa di Sarasah Sitalang, tapi juga upaya mendorong lahirnya potensi wisata geopark di wilayah Sitalang karena keindahan alam dan keasrian lingkungan sangat mendukung potensi itu.
” Kita ikut mendorong dan mengenalkan destinasi baru Sarasah Sitalang pada dunia luar, karena potensinya sangat menjanjikan, kami sangat kagum dengan keindahan air terjun dan suasana alam yang asri di kawasan Sarasah itu,” sebut Tasman.
Sementara rangkaian kegiatan Tour de Sarasah Sitalang, kecamatan Ampek Nagari, keluarga besar Bank Nagari Lubukbasung itu merupakan bagian dari kegiatan kebersamaan yang terus dibangun, termasuk sebagai bagian dari upaya mendorong promosi beragam potensi daerah ke berbagai belahan dunia.
Trip adventure Bank Nagari Lubukbasung 2018 itu, disemarakkan dengan beragam acara kekeluargaan, berbagai jenis permainan dan olahraga di kawasan air terjun Sarasah Sitalang yang terkenal akan keindahan dan keasriannya tersebut berlangsung semarak, heboh dengan gelak tawa bernuansa kebersamaan yang akrab.
HARMEN
