Kaba Terkini

Andri Warman Pimpin PDBI Agam 2018-2022

Agam, KABA12.com — Pengurus KONI Agam, berikan rekomendasi kepada Andri Warman, sebagai ketua pengurus kabupaten Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) untuk periode 2018-2022.

Posisi ketua tersebut disahkan langsung dalam rapat pleno musyawarah kabupaten pembentukan pengurus PDBI Agam, di salah satu rumah makan di bilangan Jambu Air, Banuhampu, Sabtu (03/03).

Muskab pembentukan pengurus PDBI Agam, dihadiri langsung Ketua dan pengurus KONI Agam, anggota DPRD Agam, Aderia, sejumlah penggiat drumband seluruh kecamatan di kabupaten Agam serta beberapa undangan lainnya.

Ketua Umum Koni Agam Zarfinus Makmur, menjelaskan PDBI menjadi salah satu cabang olahraga yang dibawahi Komite Olah Raga Nasional (KONI). Untuk Agam sendiri, Andri Warman terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum PDBI Agam periode 2018-2022. Sehingga, dalam waktu yang tidak begitu lama, dengan musyawarah kabupaten ini, diharapkan segera disusun kepengurusan yang kompeten dan bekerja maksimal.

“Kami yakin dengan kepiawaian Andri Warman selaku ketua, akan membawa PDBI Agam dapat berkembang dan berprestasi di tingkat provinsi maupun nasional, sehingga mengharumkan nama kabupaten Agam. Tidak ada waktu istirahat karena harus segera menyiapkan atlet. Orang olahraga orang pekerja bukan banyak bicara,” tegasnya.

Ketua pengkab PDBI Agam, Andri Warman menyambut baik amanah yang disandangkan kepadanya. Menurut AWR, drum band di Agam dapat berkembang jika diusahakan secara bersama. Kebersamaan yang dimaksud mencakup seluruh aspek, mulai dari pengurus kecamatan, pengurus kabupaten, DPRD dan pemerintah kabupaten sendiri.

“Kita akan upayakan bagaimana mengembangkan drumband di kabupaten Agam. Drumband harus berkibar di Agam. Itu dapat tercipta jika kita semua bersatu. Kami akan bangun komunikasi ke seluruh lini. Sehingga apa kebutuhan dapat dilengkapi dan kita akan minta dukungan DPRD termasuk pemerintah daerah,” ungkapnya.

Tugas berat pun menanti PDBI Agam. Sesuai dengan arahan Ketua KONI Agam, proses persiapan untuk menghadapi ajang pra atauoun porprov mendatang cukup singkat. Sehingga keseriusan PDBI Agam cukup ditunggu di perhelatan olah raga tingkat kabupaten, provinsi dan nasional.

(Ardi)

To Top