Lubukbasung, KABA12.com — Pekan Olahraga Permainan Rakyat (PORPERA) Kabupaten Agam tahun 2017 secara resmi dibuka Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga kabupaten Agam di GOR Rang Agam Lubukbasung, Selasa (07/11).
PORPERA yang mempertandingkan bola volley dan futsal itu diikuti 24 SLTA/MA/SMK se-kabupaten Agam kategori putra dan putri.
Kadisparpora Agam Jetson mengatakan, kegiatan tersebut memang dikhususkan kepada pelajar dalam rangka mencari bibit atlet muda yang akan dibina untuk dapat berprestasi mengharumkan nama kabupaten Agam ketingkat yang lebih tinggi.
“Ayo tunjukkan kemampuan dan prestasi semaksimal mungkin sehingga bisa menjaga marwah kabupaten Agam untuk berprestasi lebih tinggi lagi, tentu dengan tetap menjaga sportivitas” ujarnya.
Ia juga meminta para peserta PORPERA agar selalu menjaga kesehatan, “tolong jaga kesehatan dan emosi kalian, juara bukanlah tujuan utama, tapi silaturrahmi adalah lebih berharga, prestasi yes, bertengkar no,” kata Jetson memberi semangat peserta.
Ditempat lain pada waktu yang sama, juga dibuka secara simbolis PORPERA untuk sekolah yang berada di Agam Timur, Matur serta Palembayan yang berlokasi di lapangan SMAN 1 IV Koto oleh sekretaris Dinas Parpora Agam, Zufren.
Pekan Olahraga Permainan Rakyat Kabupaten Agam tahun 2017 dilaksanakan sehari penuh di dua lokasi tersebut dan dijadwalkan Jumat (10/11) akan dilaksanakan babak semifinal, dimana juara dan runner up group barat akan dipertemukan dengan juara dan runner up group Timur.
(Jaswit)
