Kaba Terkini

24 KK di Bukittinggi Terdampak Banjir

Bukittinggi, KABA12.com — Banjir melanda 24 rumah ( KK) di dua kelurahan di Bukittinggi. Bencana itu terjadi akibat hujan lebat yang mengguyur daerah tersebut mulai Jumat (15/09) pukul 10.30 WIB.

Data Pusdal.Ops PB Bukittinggi, banjir merendam rumah warga di kelurahan Pulai Anak Air RW 1 RT II dan Kelurahan Pakan Kurai dekat Koramil Pasar Bawah kecamatan Guguak Panjang.

“Di Kelurahan Pulai Anak Air RW 1 RT II ketinggian air 90 cm, banjir terdampak terhadap 21 KK, sementara di kelurahan Pakan Kurai dekat markas Koramil Pasar Bawah, ketinggian air 30 cm yang berdampak pada 3 KK,” sebut staf seksi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Bukittinggi Reynaldo, Jumat (15/09).

Untuk membantu warga yang terdampak banjir, BPBD bersama TAGANA Bukittinggi melakukan penyedotan air dan pembersihan.

Dijelaskan, hingga saat ini belum ada laporan kerusakan dan korban jiwa yang diakibatkan bencana banjir tersebut.

Sementara itu, BMKG  Sumatera Barat memprediksi, hujan dengan intensitas sedang hingga lebat masih akan terjadi hingga Jumat (15/09) malam.

“Waspada, karena masih berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat dan dapat disertai petir/kilat di wilayah Kep. Mentawai (Siberut), Pasaman Barat (Kec. Pasaman, Sungai Aur, Sasak Ranah Pasisie, Luhak Nan Duo, Kinali), Agam (Tanjung Mutiara, Lubuk Basung, IV Koto, Banuhampu, Matur), Bukittinggi, Padang Pariaman (IV Koto Aur Malintang, Sungai Geringging, Kampuang Dalam, V Koto Timur, Kayutanam),Tanah Datar (Kec. Sepuluh koto, Batipuh, Pariangan) dan dapat meluas ke wilayah Padang Panjang dan sekitarnya,” ingat Kepala Seksi Obsevasi dan Informasi BMKG Padang Pariaman, Budi Iman Samiaji, Jumat (15/09).

(Jaswit)

To Top