Bukittinggi, KABA12.com — Wakil Gubernur provinsi Sumatera Barat Nasrul Abit langsung datang ke lokasi kebakaran di pasar Terminal Simpang Aur kota Bukittinggi, Jumat (17/11).
Orang No.2 di Sumbar itu prihatin atas musibah kebakaran yang kembali melanda pedagang di kota Bukittinggi.
“Kita atas nama Pemprov. Sumbar turut prihatin atas musibah ini. Kita ambil langkah memulihkan perekonomian pedagang,” ujarnya.
Dalam pantauannya ke lokasi Wagub didampingi Ketua DPRD Bukittinggi Benny Yusrial, Wakil Walikota Irwandi, Sekdako Yuen Karnova serta jajaran pemko Bukittinggi lainnya.
Nasrul Abit menyebut akan melaksanakan rapat darurat untuk membahas tindak lanjut dari kebakaran ini, termasuk Pasar Atas. Sementara para pedagang akan dialihkan ke pertokoan disebelah blok J.
“Kita akan berikan laporan ke pemerintah pusat terkait musibah ini, mudah-mudahan maish bisa diperbaiki. Untuk sementara mungkin para pedagang akan dialaihkan dulu ke sebelah blok J larena disana masih ada tempat yang kosong, tapi perlu dilakukan perbaikan,” ujarnya lagi.
Pemprov juga mengapresiasi tindakan DPRD yang menunda ketok palu APBD 2018, sehingga masih bisa dimasukkan dalam anggaran perencanaan pasar aur ini.
(Jaswit/Ophik)
