Kaba Terkini

Senin Ini, KPU Agam Tetapkan Pasangan Bupati-Wakil Bupati Terpilih

Lubukbasung, kaba12.com — Dijadualkan Senin siang ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Agam akan menetapkan pasangan Andriwarman-Irwan Fikri sebagai Bupati-Wakil Bupati Agam terpilih yang akan direkomendasikan pada DPRD Agam untuk diusulkan penetapannya kepada Mendagri melalui gubernur Sumbar.

Penetapan pasangan bupati-wakil bupati Agam periode 2021-2026 terpilih hasil Pilkada 9 Desember 2020 itu, digelar dalam sidang pleno terbuka KPU Agam di ruang pertemuan Hotel Sakura Syariah yang akan dihadiri jajaaran KPU Agam, unsur Forkopimda, pasangan calon dan unsur lain.

Menurut ketua KPU Agam Riko Antoni, pleno penetapan pasangan bupati-wakil bupati Agam terpilih itu sesuai dengan mekanisme yang ditetapkan, dengan usai penetapan KPU Agam akan merekomendasikan pada DPRD Agam yang akan mengusulkan penetapan itu pada Mendagri melalui gubernur Sumbar.

Disebutkan Riko Antoni, sesuai ketentuan proses penetapan mulai dilakukan Senin ini,yang berlanjut dengan proses rekomendasi dan pengusulan sampai pada tahapan pelantikan yang akan dipandu DPRD Agam.

Sementara informasi yang diperoleh kaba12.com, khusus pilkada Agam, proses penetapan dan pengusulan sampai pada pelantikan sesuai dengan skeadul awal yang sudah dibahas sebelumnya, karena hasil Pilkada Agam sendiri tidak menjalani sidang sengketa di Mahkamah Konstitusi sehingga jadual pelantikan digelar tanggal 17 Februari mendatang sesuai masa jabatan bupati-wakil bupati Agam periode 2016-2021.

Sedang hasil Pilkada Agam 2020 sendiri, berhasil menetapkan pasangan Andriwarman-Irwan Fikri sebagai bupati-wakil bupati Agam periode 2021-2026 dengan perolehan 59.869 suara, disusul pasangan Hariadi-Novi Endri yang meraih 46.792 suara, kemudian pasangan Trinda Farhan-M.Kasni yang meraih 44.700 suara dan pasangan Taslim-Syafrizal meraih dukungan 33.810 suara.

Dalam Pilkada Agam, 9 Desember 2020, sesuai hasil rekapitulasi suara KPU Agam, tercatat sebanyak 192.998 suara masyarakat yang datang ke TPS, dengan rincian 185.171 suara sah dan 7.827 suara tidak.

HARMEN

0Shares
To Top