Lubukbasung, kaba12 — Sukacita warga memeriahkan HUT RI ke-79 menjalar di berbagai wilayah.
Seperti halnya semarak acara yang digelar warga Simpang IV Tangah Lubukbasung yang menggelar beragama acara Senin, (19/8) sore.
Ratusan warga terlihat bergembira mengikuti ragam acara yang digelar pemuda-pemudi setempat apalagi saat puncak acara lomba panjat pinang yang dihebohkan dengan teriakan warga yang memadati lokasi acara.
Menurut Taufik Wahyudi, ketua pemuda yang juga ketua RT setempat, event yang sengaja digelar untuk menghibur warga sekaligus sebagai wujud silaturahmi dalam rangka bersyukur atas kemerdekaan bangsa Indonesia.
” Alhamdulillah, animo warga sangat tinggi, semua bergembira dan sangat senang, kami ikut bangga karena partisipasi warga sangat tinggi dalam kegiatan yang digelar saat peringatan HUT RI tahun ini, ” sebut Taufik Wahyudi.
Sementara semarak acara peringatan HUT RI ke-79 warga Simpang IV Tangah Lubukbasung itu, makin semarak dengan kehebohan saat peserta sukses mencapai puncak pohon pinang yang dipenuhi puluhan hadiah menarik.
Event HUT RI ke-79 yang digelar warga Simpang IV Tangah itu ikut disaksikan Asisten I Sekab. Agam, camat Lubukbasung Ricky Eka Putra, Sekretaris Disperindag Agam Emrizal dan banyak tokoh masyarakat lainnya.
(HARMEN)