Bukittinggi, KABA12.com — Pemko Bukittinggi berduka. Noviza Agus, SE Sekretaris Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Pedagangan berpulang ke rahmatullaj sekitar pukul 07.00 WIB, Rabu (18/10) di Bandung.
Almarhumah yang akrab disapa Novi itu meninggalkan seorang suami, Drs. H. Firdaus, MPd yang juga kepala SMA Negeri 4 Bukittinggi dan tiga orang anak, satu putri dan dua putra.
Menurut informasi, keberadaan almarhumah di Bandung adalah dalam rangka mengikuti prosesi wisuda putri sulungnyya, Sarah di Institut Teknologi Bandung pada Kamis (19/10).
Almarhumah dikenal aktif dan lincah selama ini. Beliau termasuk segelintir Srikandi Aparatur Sipil Negara Bukittinggi yang duduk di eselon tiga. Sebelum menjadi Sekretaris Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan,
Almarhumah juga pernah menjadi Kepala Bagian Keuangan di Sekretariat Daerah Kota Bukittinggi. Bahkan cukup lama mendapat amanah sebagai Kabag Keuangan itu, yaitu delapan tahun dari tahun 2008 sampai tahun 2016.
Almarhumah sudah berkecimpung di bidang keuangan tersebut. Beliau pernah menjadi Kasubag Verifikasi dan Kasubag Perbendaharaan di Bagian Keuangan Setdako Bukittinggi.
Almarhumah kelahiran 09 November 1966 dan meninggal dunia di usia hampir 51 tahun dengan masa kerja mencapai 24 tahun 7 bulan.
Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias menyebutkan, Pemko Bukittinggi benar-benar merasa kehilangan atas kepergian almarhum Noviza Agus. Ia meminta keluarga untuk tabah dan tawakkal atas musibah ini.
“Kami atas nama pribadi dan pemerintah kota Bukittinggi turut berduka. Tentu saja kami merasa kehilangan. Kami mendoakan semua amal ibadah beliau diterima disisiNya dan semua kesalahan diampuni, amin,” ucap Walikota.
Jenazah Almarhumah dikebumikan tak jauh dari rumah duka, di Balai Panjang, jorong III, Kampung Gaduik, kecamatan Tilatang Kamang, Kab.Agam
(Ophik)
