Batusangkar, KABA12.com — Ikomart.id yang berada di bawah naungan PT. Iko Minang Ritel, merupakan sebuah perusahaan start-up berbasis e-commerce tidak berhenti berkolaborasi dan melakukan innovasi.
Jumat, (25/03) lalu, ikomart.id telah menandatangani kerjasama Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institute Agama Islam Negeri (IAIN) Batusangkar, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat.
Kerjasama ini terkait beberapa poin antara lain pengembangan Lulusan IAIN Batu Sangkar dan mempertajam soft skill sebagai modal mereka menghadapi dunia kerja/dunia usaha.
Ikomart sebagai perusahaan startup yang mempunyai visi menjadi “The window of West Sumatera” menyediakan produk-produk Sumatera Barat secara mudah dan cepat.
Tujuannya mengembangkan sumber daya manusia khususnya milennial di Sumatera Barat untuk membangun kampung. Kerjasama dengan IAIN in tentu disambut baik oleh Ikomaet. Mahasiswa yang nantinya magang di ikomart berkesempatan untuk menjadi karyawan ikomart setelah melalui proses seleksi.
Program ini sejalan juga dengan program pemerintah provinsi Sumbar untuk mencetak 100.000 enterpreneur di Sumatera Barat. Ikomart mulai dengan bersinergi dengan kampus-kampus di Sumatera Barat, salah satunya kerjasama pertama Ikomart dengan kampus IAIN Batusangkar.
Nico Viersander Komanyo, selaku CEO IKOMART, sangat antusias menyambut kolaborasi perdana dengan kampus yang ada di Sumatera Barat ini.
“Kami berterima kasih kepada seluruh pihak dari IAIN yang menyambut baik kolaborasi ini, karena kami punya niat bagaimana talent talent muda di Sumatera Barat bisa membangun kampung halamannya sendiri. Dimanapun mereka kuliah, nantinya bisa bekerja dan berusaha di Sumatera Barat, membangun ekonomi Sumatera Barat,” ujarnya.
Dr. H. Rizal, M.Ag., CRP selaku Dekan FEBI IAIN Batusangkar juga menyampaikan dukungan kerjasama ini untuk memajukan ekonomi Sumatera Barat. Tentunya hal ini juga mendukung program Merdeka Belajar Kampus Merdeka yang dicanangkan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.
“Sebagai institusi perguruan tinggi, kewajiban kami untuk menghasilkan lulusan berkarakter, berintegritas dan tentunya berpengalaman di dunia kerja dan dunia usaha. Beliau juga memberikan apresiasi kepada ikomart.id, ditengah era teknologi seperti sekarang, ikomart hadir dengan misi dan target yang besar untuk membangun nagari dan memberdayakan generasi muda Sumbar,” jelasnya.
Muhammad Nazif SE.MM, selaku CMO IKOMART, berharap, program ini dapat berkelanjutan agar bisa membuat sebuah ekosistem pendidikan tinggi yang bagus di Sumbar. Mental dan softskill merupakan hal yang harus dimiliki oleh generasi millennial dalam menghadapi bonus demografi nanti. Ikomart yang baru berjalan 2 tahun sudah memiliki beberapa divisi seperti Digital Marketing, Operation, Sales, Finance, Human Resource, IT, Strategic Partnership ke Petani, UMKM, Pasar Tradisional dan Modern Ritel.
“Ini membuka peluang untuk kampus yang ada di Sumatera Barat untuk berkolaborasi dengan Ikomart dengan berbagai jurusan yang bisa ditempatkan di Ikomart,” ujarnya.
(Ophik)