Agam, KABA12.com — Grup Randai Tuah Sakato asal Kecamatan Lubukbasung berhasil meraih juara pertama dalam Festival Randai Tradisi tingkat daerah yang dilaksanakan di GOR Rang Agam, 26-27 September 2016.
Sedangkan juara kedua didapat oleh grup randai Minang Jaya dari Kecamatan Ampek Amgkek, juara tiga oleh grup randai SMKN 2 Lubukbasung .Untuk harapan I dan II masing-masing didapat secara berurut oleh grup randai Umbuik Mudo dari Palupuh dan Grup randai Pauah Sakato dari Kamang Magek.
“Masing-masing juara 1,2,3, harapan I, harapan II, mendapat tabanas dengan jumlah yang berbeda dan tropy,” kata Hadi Suryadi, Kepala Disbudpar Kabupaten Agam kepada KABA12.com.
Hadi Suryadi menambahkan Perlombaan ini diikuti oleh 14 group randai yang ada di Kabupaten Agam. 14 group randai tersebut terdiri dari 8 kecamatan yakni Kecamatan Lubukbasung tiga group, Ampek Angkek dua group, Ampek Nagari, Palembayan tiga group, Tilatang Kamang satu group, Matur satu group, dan Kamang Mudiak satu group.
Hadi Suryadi berharap, dengan adanya Festival Randai Tradisi ini dapat meningkatkan minat masyarakat terhadap karya seni para leluhur ini, dan juga dapat memotivasi grup randai yang ada di Kabupaten Agam agar terus mengembangkan kesenian yang dimiliki.
(Virgo)
