DPRD Agam

Fraksi PKS Pertanyakan Strategi Penyelesaian Piutang

Lubuk Basung, KABA12.com —  Terkait dengan ranperda pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kabupaten Agam tahun 2016, Fraksi PKS mempertanyakan langkah dan strategi pemerintah daerah kabupaten Agam untuk penyelesaian piutang yang belum tertagih.

“Apa langkah dan strategi yang akan dilakukan untuk piutang yang belum tertagih baik berupa pajak, retribusi, dana bagi hasil dan pendapatan lain yang sah,” ungkap jubir Fraksi PKS Muhammad Abrar dalam rapat paripurna di Aula Kantor Bappeda, Senin (03/07).

Selain itu, fraksi PKS juga mempertanyakan persoalan pajak penerangan jalan yang dihubungkan dengan pembayaran rekening atau tagihan lampu jalan ke PLN.

“Untuk itu, bagaimana langkah kedepan agar realisasi tagihan listrik pemda ke PLN terutama lampu jalan dapat terkontrol dan teratur,” lanjutnya.

Selanjutnya, Abrar menyampaikan penghargaan dari fraksi PKS terhadap Pemkab Agam atas usaha dan kinerja dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat ditengah dinamika dan keterbatasan anggaran.

(Virgo)

To Top