Lubukbasung, KABA12.com — Pemerintah Kabupaten Agam melalui Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Perlindungan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dalduk KB P2PA) terus berupaya mewujudkan anak-anak generasi penerus yang GENIUS (Gesit Empati Berani Unggul dan Sehat).
Salah satunya dengan cara membekali pengurus dan anggota Forum Anak Daerah yang menaungi aspirasi hak-hak anak di Kabupaten Agam mengenai pengetahuan bahaya rokok.
Kegiatan yang digelar Minggu pagi (02/09), di aula Dinkes Agam itu mendatangkan narasumber dari Dinas Kesehatan setempat Kasi Penyakit Tidak Menular, Bisman, SKM., M.Kes.
Kabid Perlindungan Anak Dinas Dalduk KB P2PA Agam, Asnidawati menyampaikan tugas dan fungsi Forum Anak Daerah Kabupaten Agam salah satunya mempromosikan dan menyebarluaskan informasi mengenai hak anak, yang salah satunya untuk mendapatkan kehidupan yang layak dan bebas dari bahaya asap rokok. Sehingga terwujudnya anak Indonesia yang GENIUS.
“Anak adalah generasi masa depan yang akan mewarnai peradaban yang akan kita raih, anak merupakan penentu kualitas sumber daya manusia yang akan menjadi pilar utama pembangunan. Karena SDM yang berkualitas tidak dapat lahir secara alamiah bila anak dibiarkan tumbuh dan berkembang tanpa perlindungan,” sebutnya.
Ia pun berharap setelah pelaksanaan sosialisasi ini pengurus dan anggota Forum Anak Daerah Kabupaten Agam mengerti tentang bahaya rokok terutama buat diri sendiri, keluarga, karib kerabat maupun lingkungan sekitar.
Sementara, Kasi Penyakit Tidak Menular Dinas Kesehatan Agam, Bisman, SKM., M.Kes., menyampaikan bahaya asap rokok menjadi salah satu penyebab penyakit yang mempengaruhi kesehatan di dunia. Bahkan dalam 10 kasus kematian, 1 diantaranya diakibatkan karena asap rokok.
“Kita yakin Forum Anak bisa menggelorakan agar Agam bisa bebas dari asap rokok. Jangan menjadi generasi yang candu rokok,” ujarnya.
(Jaswit)
