Kaba Terkini

Direspon Banyak Pihak.SDN 51 Pulai Gelar Pesantren Perdana

Lubukbasung, KABA12.com — Membentengi anak-anak sejak usia dini dengan ajaran agama Islam, dapat membentuk karakter anak berjiwa Islami.

Hal ini yang dilakukan SDN 51 Pulai, Sungai Jaring Lubukbasung dengan melaksanakan kegiatan pesantren kilat bagi anak didiknya.

Pesantren kilat itu dibuka secara resmi oleh Koordinator Kecamatan Lubukbasung Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Agam, Marahsati M.Pd, di SDN 51 Sungai Jaring, Sabtu (15/12), dihadiri Pengawas Binaan Kecamatan Lubukbasung, Matrizal S.Pd, Komite Sekolah, Kepala Sekolah, Nur Aini S.Pd, majelis guru dan orang tua murid.

Master of Training (MOT) Pesantren Kilat SDN 51 Sungai Jaring, Janiarti S,FILI mengatakan, Pesantren Kilat ini dilaksanakan selama empat hari, mulai Sabtu (15/12) dan berakhir Selasa (18/12). Dimana pesantren ini diikuti murid kelas 5 dan 6 sebanyak 53 orang yang terdiri dari 25 murid laki-laki dan 28 murid perempuan.

“Pesantren kilat ini baru perdana kita laksanakan di SDN 51 Sungai Jaring ini. Dimana selama pelaksanaan pesantren ini akan diisi dengan berbagai ilmu pengetahuan yang bernuansa religi, diantaranya, sholat dhuha, tadarus, baca tulis Al-Qurán, hapalan surat-surat pendek, muhasabah dan lainnya,”ujarnya.

Sementara itu, Kepala SDN 51 Sungai Jaring, Nur Aini S.Pd menjelaskan, Pesantren Kilat SDN 51 Sungai Jaring ini mengangkat tema ‘Terbentuknya Siswa yang Berwawasan Luas Berakhlakul Qarimah yang Madani, Berprestasi dan Bertaqwa kepada Allah SWT.

“Mudah-mudahan dengan terlaksananya kegiatan pesantren kilat ini siswa bisa menjadi anak yang sholeh dan mengetahui nilai-nilai agama sehingga dapat menerapkannya di kehidupan sehari-hari ,” katanya.

Koordinator Kecamatan Lubukbasung Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Agam, Marahsati M.Pd, mengapresiasi Pesantren Kilat yang dilaksanakan SND 51 Sungai Jaring, dimana dengan kegiatan ini hendaknya dapat membentuk dan meningkatkan sifat Akhlaqul Kharimah.

“Pesantren Kilat adalah pendidikan yang istimewa. Dengan kegiatan ini dapat membentuk jiwa dan rasa ketaqwaan generasi muda kepada Allah SWT,” ulasnya.

Marahsati M.Pd berharap, SDN 51 Sungai Jaring dapat melaksanakan Pesantren Kilat ini setiap tahunnya dan dapat ditingkatkan, sehingga betul-betul dapat menciptakan generasi penerus bangsa yang berjiwa Islami.

“Kepada anak-anak saya juga berharap dapat mengikuti kegiatan ini dengan sebaik mungkin, sehingga ilmu yang diberikan betul-betul bisa diterapkan dikehidupan sehari-hari,”harapnya.

(Ardi)

To Top