Kaba Terkini

Cuaca Ekstrim, Pemkab Agam Himbau Warga Waspada Bencana

Maninjau, kaba12.com — Pemerintah Kabupaten Agam menghimbau masyarakat untuk waspada terhadap potensi bencana seiring meningkatnya curah hujan sejak sepekan terakhir.

Wakil Bupati Agam Irwan Fikri mengatakan, sejumlah wilayah di Agam sangat rentan terjadi bencana alam saat cuaca ekstrim melanda, seperti tanah longsor, pohon tumbang, dan banjir.

Menyikapi kondisi itu, pihaknya meminta warga untuk selalu berhati-hati dan waspada terhadap dampak bencana alam yang selalu mengintai saat musim penghujan.

“Kami himbau kepada seluruh masyarakat untuk waspada terhadap potensi bencana alam saat musim hujan, apalagi daerah Agam sangat rawan terjadi bencana longsor,” kata Irwan Fikri kepada wartawan, Senin (29/8) di Maninjau.

Ditambahkan, warga bersama sejumlah pihak terkait di setiap wilayah diminta untuk melakukan ronda dan berjaga-jaga agar potensi bencana bisa ditanggulangi secara dini, sehingga tidak menimbulkan korban.

Selain itu, pihaknya juga memastikan tim BPBD Agam selalu standby dan siap siaga terhadap bencana alam dalam menyikapi kondisi cuaca ekstrim yang sedang terjadi.

“Kami yakin tim BPBD sudah siap siaga untuk turun ke lapangan apabila terjadi bencana saat musim hujan seperti ini,” ujarnya.

Kondisi cuaca ekstrim berupa hujan deras melanda sejumlah wilayah Kabupaten Agam sejak sepekan terakhir. Kendati demikian, masyarakat perlu dihimbau untuk meningkatkan kewaspadaan dan kehati-hatian dalam menyikapi kondisi tersebut, untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

(Bryan)

To Top