Life, KABA12.com — Bulan April ini, Amerika punya Hari Pajak, lho! Di Indonesia sendiri, mungkin hari nasional tersebut belum ada. Tapi, pentingnya pajak sudah sering didengungkan di mana-mana, dan mungkin beberapa di antara kalian masih bingung, kenapa kita perlu membayar pajak bagi negara.
Digunakan untuk apa nantinya pajak yang sudah kita bayarkan?
Ternyata pajak merupakan penerimaan terbesar yang digunakan oleh negara untuk membangun seluruh daerah atau wilayah yang ada di negara tersebut. Sesuai lansiran Gadis.co.id, Rabu (12/04), Pajak yang dibayarkan oleh warga negara ini nantinya akan masuk ke kas negara. Di Indonesia sendiri, pajak tersebut nantinya akan dipergunakan untuk beberapa hal, seperti berikut:
- Kemajuan Pendidikan
Pajak digunakan untuk anggaran pendidikan di Indonesia. Hasil penarikan pajak digunakan untuk membiayai Biaya Operasional Sekolah (BOS). Selain untuk membayar pendidikan, pajak juga digunakan untuk pembangunan gedung sekolah, pengadaan sarana dan prasarana sekolah, pembangunan asrama dan membangun sarana olahraga.
- Gaji Pegawai Negeri Sipil
Pajak yang kita bayarkan juga digunakan untuk memberikan gaji bagi pegawai negeri sipil. Di dalam Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN), memberikan gaji pegawai negeri sipil menjadi salah satu anggaran terbesar. Tetapi, besarnya anggaran untuk gaji para pegawai negeri sipil sebanding dengan kinerja pegawai negeri sipil untuk Indonesia.
- Pertahanan dan Keamanan
Ternyata anggaran pertahanan dan keamanan juga menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) yang diperoleh dari pembayaran pajak. Anggaran ini digunakan untuk membeli Alutsista (Alat Utama Sistem Pertahanan) untuk memberikan rasa aman bagi Indonesia.
- Subsidi Pertanian
Pajak juga digunakan untuk memberikan subsidi bagi bidang pertanian yang ada di Indonesia. Subsidi yang diberikan berupa pupuk yang berguna mengurangi beban para petani. Ternyata pajak yang kalian bayarkan juga membantu para petani meringankan dalam membeli pupuk dengan harga yang lebih murah, lho!
- Peningkatan Fasilitas Kesehatan
Fungsi penting lain dari membayar pajak adalah digunakan untuk meningkatkan fasilitas kesehatan. Perlu diketahui, fasilitas kesehatan sangat dibutuhkan untuk meningkatkan kesehatan di Indonesia. Salah satu program kesehatan yang menggunakan pajak yaitu Kartu Indonesia Sehat dan BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial).
- Infrastruktur Transportasi
Salah satu fungsi pajak yang terpenting adalah untuk pembangunan infrastruktur transportasi, seperti jalan dan jembatan. Biaya pembangunan jalan tol dan jalur rel kereta api pun berasal dari hasil pembayaran pajak tersebut.
- Penanggulangan Bencana
Pajak yang dibayarkan juga untuk penanggulangan bencana karena masuk ke anggaran negara. Salah satu penanggulangannya dengan membentuk Tim SAR (Search and Rescue).
- Membayar Utang Negara
Sebagian besar dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) digunakan untuk membayar utang Indonesia ke negara lain.
(Jaswit)