Agam, KABA12.com — Wakil Bupati Agam Trinda Farhan Satria lantik Murni Idrus sebagai Camat Lubuk Basung menggantikan Helton, di halaman kantor Camat Lubuk Basung Senin (27/02).
M.Idrus sebelumnya adalah camat Ampek Nagari yang dipromosikan sebagai camat di pusat pemerintahan kabupaten Agam, sementara Hilton masih menunggu posisi baru di Pemkab Agam.
Dalam sambutannya Trinda Farhan Satria mengatakan dengan dilantiknya camat yang baru dapat memberikan motivasi dan semangat baru, bekerja lebih baik, penuh tanggungjawab dan pengabdian untuk kemajuan serta kemakmuran masyarakat Agam khususnya Lubuk Basung.
“Kita berharap pelantikan ini tidak hanya sebatas seremonial namun ini menjadi titik awal memperbaharui komitmen menjalankan amanah yang diembang,” jelas Trinda Farhan Satria.
Wabup menambahkan, untuk Murni Idris yang sebelumnya camat di Ampek Nagari, diharapkan dapat memunculkan ide dan inovasi baru serta pemikiran kreatif untuk bisa mengajak membangun Lubuk Basung.
“Lubuk Basung berada di jantung kota dan harus punya visi kota yang jelas dan fokus, ini tantangan camat baru yang dilantik agar bisa memimpin pembungunan dan pemberian pelayanan maksimal kepada masyarakat,” ujarnya.
Prosesi pelantikan camat Lubuk Basung itu merupakan lanjutan dari gerbong mutasi yang dilakukan Pemkab. Agam.
Dijadualkan, Selasa (28/2) digelar pelantikan akbar di Lubuk Basung, pelantikan camat Tilatang Kamang, dan Rabu digelar pelantikan camat Palembayan.
(Virgo)

Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999