Kaba Terkini

UNBK 2018 SMKN 2 Lubukbasung Sukses

Lubuk Basung, KABA12.com — Sebanyak 301 siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 2 Lubuk Basung mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) hari keempat atau hari terakhir pelaksanaan ujian, Kamis (05/04). UNBK hari keempat tersebut berjalan lancar dan aman.

“Sejak hari pertama pelaksanaan UNBK pada Senin 2 April sampai 5 April 2018 ini berjalan dengan lancar dan aman, Alhamdulillah tidak ada terjadi kendala yang berarti, baik itu dari siswa maupun dari sarana dan prasarana kita,”kata kepala SMKN 2 Lubuk Basung, Zulhatman kepada kaba12.com di ruang kerjanya.

Kepala SMKN 2 Lubuk Basung, Zulhatman mengatakan, pelaksanaan UNBK di SMKN 2 Lubuk Basung dilakukan tiga sesi dengan jumlah siswa sebanyak 301 orang yang berasal dari 6 jurusan yakni, jurusan Teknik Kendaraan Ringan (TKR), Teknik Ketenagaan Listrik (TKL), Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ), Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian (TPHP), Agribisnis Tanaman Pangan dan Holtikultura (ATPH) dan Teknik Kontruksi Kayu (TKK).

“Dalam pelaksanaan UNBK ini, kita menyediakan 4 labor untuk ruangan ujian dan sebanyak 117 unit komputer termasuk komputer server dan komputer cadangan, ”ujarnya.

Ia menambahkan, sekolah telah melakukan berbagai upaya jauh- jauh hari, baik itu menyediakan dan melengkapi saran dan prasarana dan untuk kesiapan siswa sendiri dilakukan beberapa kali simulasi dan belajar tambahan.

“Kita optimis bisa melaksanakan UNBK ini dengan baik dan lancar, karena kita telah melakukan berbagai upaya demi kelancaran ujian. Target kita yakni sukses proses, sukses hasil,”ungkapnya.

(Ardi)


Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999
To Top