Agam

Semarakkan HUT RI- Tim IWO Agam Bertarung di Cabang Futsal

Lubukbasung, kaba12.com — Semarakkan HUT RI ke-74 di kabupaten Agam tim futsal Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Agam ikut berpartisipasi dalam pertandingan futsal Kamis,(8/8).

Event khusus semarak HUT RI tahun ini, tim futsal IWO Agam berlaga menghadapi tim futsal DLH Agam di lapangan futsal kompleks GOR Rang Agam menjadi ajang khusus bagi tim IWO Agam yang diikuti para pemain futsal senior dan pengurus IWO Agam.

Tim futsal Agam yang terdiri dari Anizur,manager merangkap kapten, Afdal, M.Fadillah, Niko, Pandu, Brian Adam, Regi dan beberapa pemain lain, harus basitungkin menghadapi pemain DLH Agam ditengah panas terik.

” Yang penting kita berpartisipasi, kita akan ikuti seluruh kegiatan semarak HUT RI ke-74 yang digelar PHBN Agam, apapun kegiatan daerah, kita akan berperan,” sebut Anizur.

Event futsal yang merupakan salah satu agenda PHBN Agam, diikuti berbagai tim dari seluruh OPD Pemkab.Agam, sementara dari organisasi hanya IWO Agam yang berperan aktif.

HARMEN


Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999
To Top