Kaba Terkini

Rumah Kayu Jadi Abu di Jorong Mudiak II Koto

Maninjau,kaba12.com — Kebakaran kembali menghanguskan rumah warga di jorong Mudiak, nagari II Koto, kecamatan Tanjung Raya, Minggu,(22/9) malam sekitar pukul 23.00 WIB.

Api langsung membubung besar dan melumat rumah kayu milik Maman,(40) bahkan barang-barang berharga milik korban tidak bisa diselamatkan karena api sangat cepat membubung dan melumat rumah korban.

Musibah kebakaran itu dibenarkan Kasat Pol PP-Damkar Agam Kurniawan Syahputra, melalui Desrita Lizarni dan Yudi Erdianto,S,Kom, personil Damkar Agam menjawab kaba12.com.

Dijelaskan, musibah kebakaran yang terjadi wilayah jorong Mudiak Nagari II Koto tersebut, langsung mendapat respon tim Damkar Agam yang menerjunkan armada ke lokasi kebakaran.

” Api berhasil dipadamkan dan diisolasi agar tidak menjalar ke pemukiman warga lainnya,” sebut Yudi.

Tidak ada korban dalam musibah tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai lebih dari Rp40 juta. Sementara sumber api penyebab kebakaran itu masih dalam penyelidikan pihak berwajib.

HARMEN

To Top