Agam, KABA12.com — Lubuk Basung kembali adakan kejuaraan roadrace di Sirkuit NP Sport Center, Lubuk Basung, Kabupaten, Agam, Minggu (05/03).
Ketua pelaksana event bergengsi tersebut Defri Nasri mengatakan, kegiatan ini bertajuk “Access Speed FDR Denas Open Roadrace Championship 2017”.
“Kegiatan kaki ini dipromotori Denas Racing Management, yang diikuti ratusan pembalap dari provinsi Sumbar, Riau dan Jambi,” jelasnya.
Nasri menambahkan, roadrace kali ini terdiri dari 14 kelas, mulai dari kelas bergengsi Bebek 4-tak s/d 150cc tune-up terbuka (MP1), Bebek 4-tak s/d 110cc tune-up pemula terbuka (MP3), Bebek 4-tak s/d 125cc tune-up pemula terbuka (MP4) dan Bebek 4-tak s/d 150cc standar terbuka (MP5 & MP6).
erta, lima kelas lainnya untuk kategori terbuka alias open, seperti Bebek 4-tak tune-up s/d 125cc, Bebek 2-tak standar s/d 130cc, Sport s/d 155cc standar, Matic 130cc standar dan Matic 115cc standar pemula.
Sedangkan sisa lainnya khusus bagi pembalap non juara dan kategori lokal meliputi Agam, Bukittinggi, Payakumbuh, 50 Kota, Pasaman, Pariaman dan Padang Pariaman, sementara pembalap pemula lokal tinggal main di kelas Matic 115cc standar pemula non juara, Bebek 4-tak s/d 125cc tune-up pemula non juara, Matic 115cc standar pemula umur maks 17 tahun, Matic 115cc standar pemula lokal dan Bebek 4-tak s/d 125cc tune-up pemula lokal,” jelasnya lagi.
Dari Pantauan KABA12.com dilapangan, saat ini ratusan masyarakat sudah mulai memadati sirkuit sebelum pertandingan di gelar.
(Johan)