Kaba Agam

Progul Ketahanan Pangan di Agam, Sawah Pokok Murah, 1 Demplot per Nagari

Lubukbasung,kaba12 — Dua program unggulan (progul) Pemkab.Agam yang saat ini digadang-gadang bakal menjadi ikon Bupati-Wakil Bupati Agam periode 2025-2030 yang baru 2 pekan dilantik presiden Prabowo di Istana Negara, Jakarta, semakin hangat diperbincangkan saat ini.

Selain, program Bangkik Dari Surau yang kuat diduga focus pada upaya pengembangan potensi yang ada ditengah masyarakat, dengan memanfaatkan surau atau masjid sebagai sentral aktivitas, juga sawah pokok murah, 1 demplot per nagari yang focus pada program ketahanan pangan.

Walau diduga masih dalam proses pembahasan dan penggodokan di lingkup OPD terkait, namun dari serangkaian sosialisasi yang dilakukan, progul sawah pokok murah menjadi salah satu harapan masyarakat dalam mengembangkan potensi pertanian dan perkebunan, ditengah ragam belitan persoalan yang dihadang para petani.

Informasi yang diperoleh kaba12, sawah pokok murah, ditangani secara khusus oleh dua OPD masing-masing Dinas Pertanian dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Nagari ( DPMN) Agam, sudah mulai melakukan serangkaian sosialisasi pada masyarakat, termasuk mendorong pemerintah nagari, memfokuskan program ketahanan pangan itu menjadi salah satu kegiatan prioritas nagari.

Sebelumnya kepada kaba12 dan kalangan media di kabupaten Agam, Bupati H.Beni Warlis menyebut, sawah pokok murah menjadi salah satu agenda penting pihaknya dalam mendorong pengembangan potensi pertanian di seluruh wilayah Kabupaten Agam.

Progul sawah pokok murah, sebutnya menjadi perhatian serius untuk membantu petani dalam mengembangan potensi pertanian dengan modal relatif murah, tidak hanya sistim penggarapan, tapi juga solusi terhadap harga pokok yang selama tidak tidak terjangkau, serta mendorong aktivitas panen lebih cepat.

“Kita masih terus mematangkan program itu bersama OPD terkait, dan diharapkan hal ini bisa terealisasi segera, sebagai bagian dari program 100 kerja kami, “sebutnya kepada Pers.

Beni Warlis mengaku optimis, dengan dukungan semua pihak, progul yang dicanangkan pihaknya akan berhasil optimal, pasalnya hal itu menjadi bagian utama dalam mendorong peningkatan potensi yang dimiliki Kabupaten Agam,sekaligus mendorong kesejahteraan masyarakat.

Informasi yang diperoleh kaba12, dua progul itu masih dalam proses pematangan, bahkan Bupati Beni Warlis meyakinkan, pihaknya harus bergerak cepat, bahkan masing-masing OPD saat ini tengah mempersiapkan program untuk mendorong terealisasinya agenda100 hari kerja pasangan Bupati-Wakil Bupati Agam itu, termasuk progul yang sudah dicanangkan tersebut.

(HARMEN)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top