Hukum dan Kriminal

Polres Bukittnggi Tangkap Pengedar Sabu

Bukittinggi, KABA12.com — Satu orang pengedar Narkoba jenis sabu, kembali berhasil diamankan Polres Bukittinggi. Pelaku dengan inisial R (40), diamankan Sat Narkoba Polres Bukittinggi di Sungai Angek, Kanagarian Simarasok Baso Agam, Sabtu.(22/06), sekitar pukul 01:00 WIB.

Kasat Narkoba Polres Bukittinggi, AKP. Pradipta Putra Pratama.SIK, menjelaskan, R, menjadi salah seorang pengedar sabu dengan paket hemat. R diamankan Sat narkoba Polres Bukittinggi diamankan saat melakukan transaksi dengan petugas yang menyamar sebagai konsumen R.

“Ketika diringkus, petugas melakukan penggeledahan dan menemukan dalam saku sebelah kanan tersangka, ditemukan satu kotak yang berisikan 33 paket sabu dengan daftar harga perpaket Rp100 -Rp300 ribu,” ungkapnya.

Selanjutnya, juga dilakukan penggeledahan di rumah tersangka, disaksikan masyarakat setempat yang saat itu sedang ronda. Ditemukan satu kaca pirek dan bungkus plastik.

“Saat ditangkap di depan rumah tersangka, R sempat melakukan perlawanan kepada anggota hingga terjadi beku hantam. Dalam penangkapan tersebut kami mengamankan barang Bukti 34 paket kecil narkotika jenis sabu. yang diakui depan masyarakat kalau itu miliknya,” ujarnya.

Saat ini tersangka sudah diamankan ke Mapolres Bukittinggi untuk dilakukan proses lebih lanjut oleh tim Riksa Sat Narkoba Polres Bukittinggi. Untuk mempertanggungjawabkan perbuatanya, tersangka dikenakan Pasal 114 Ayat 2, Serta pasal 111 ayat 2 UU Narkotika.
(Ophik)

To Top