Kaba Terkini

Pohon Tumbang Tutup Ruas Jalan Lubukbasung- Maninjau

Lubukbasung, kaba12.com — Diduga sudah lapuk dan berusia sudah tua, pohon besar di jembatan patah Lubuk Sao, nagari Tanjung Sani, kecamatan Tanjung Raya, tumbang Kamis dini hari tadi.

Untuk mengantisipasi dampak terhadap masyarakat, terutama pengguna ruas jalan yang menghubungkan Lubukbasung -Maninjau itu, tim gabungan BPBD Agam langsung bergerak ke lapangan untuk mengevakuasi pohon tumbang tersebut.

Dalam waktu relatif singkat, proses pembersihan dan pemotongan pohon besar itu langsung dilakukan, dan ruas jalan tersebut Kamis pagi ini, sudah kembali normal.

Menurut Ade, staf Pusdal Ops.BPBD Agam, sesaat setelah mendapat laporan kejadian pohon tumbang tersebut, Satgas BPBD Agam langsung bergerak ke lokasi kejadian untuk melakukan pembersihan.

” Alhamdulillah, tim bergerak cepat dan berhasil membersihkan material pohon yang menutupi ruas jalan, saat ini ruas jalan sudah kembali normal,” sebut Ade.

Kasus pohon tumbang cukup dominan terjadi di wilayah kabupaten Agam beberapa waktu belakangan, sehingga unsur terkait saat ini fokus melakukan pembersihan dan pemotongan pohon-pohon besar dan berusia tua.

HARMEN

To Top