Inggris, KABA12.com — Bernardo Silva mengungkap bahwa eks Manchester United, Cristiano Ronaldo, memainkan peran vital dalam menentukan keputusannya bergabung dengan Manchester City.
Pemain 23 tahun mendarat di Etihad pada Mei silam, usai memainkan peran penting dalam sukses Monaco menjuarai Ligue 1 musim 16/17, dan juga masuk ke semifinal Liga Champions.
Silva, yang membuat City merogoh kocek hingga 43 juta poundsterling, berharap bisa mengulang performa apiknya di klub anyar dan mengungkap bahwa Ronaldo dan eks United lainnya yang membuatnya yakin datang ke Inggris.
“Ketika saya bermain untuk timnas Portugal di Piala Konfederasi dan hendak mengikat kontrak, saya bertanya pada Ronaldo dan Nani soal situasi di sana,” tutur Silva seperti dikutip merdeka.com.
“Mereka mengatakan bagaimana mereka begitu menikmati suasana yang ada di sana.”
“Mereka mengatakan bahwa semua orang benar-benar hebat dan itulah kota sepak bola yang sebenarnya. Premier League juga – liga yang kompetitif dengan stadion yang selalu penuh sesak tiap pekan dan semua orang menonton. Mereka berdua mengatakan itu akan jadi transfer yang hebat.”
(Dany)