Kaba Agam

Pimpin Apel Gabungan Pasca Libur Lebaran, Sekab. Agam : Optimalkan Layanan

Lubukbasung, kaba12 — Sekretaris Daerah Kabupaten Agam H. Edi Busti himbau seluruh ASN di berbagai OPD Pemkab. Agam untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat pasca libur lebaran.

Berbagai tugas berat menanti, terutama upaya mendorong berbagai program yang sudah dikerangka sebelumnya untuk kepentingan masyarakat luas.

“Selamat Hari Raya Idul Fitri, mohon maaf lahir dan bathin. Semoga ibadah yang kita laksanakan pada Ramadan tahun ini diterima Allah SWT dan menjadikan kita sebagai manusia yang bertaqwa,” ujar Edi Busti saat mempimpin apel gabungan ASN pasca libur lebaran di halaman kantor Bupati Agam,Selasa (16/4).

Sekab.Agam mengimbau kepada seluruh ASN dan pegawai di Pemkab. Agam untuk mengawali kegiatan dengan nuansa dan semangat baru.

Apel gabungan tersebut diakhiri dengan saling bersalaman oleh seluruh ASN Pemkab. Agam sebagai bagian dari semangat silaturahmi yang terus dibangun di Kabupaten Agam.-

HARMEN

To Top