News Lokal

Peringati HUT KORPRI ke 45, Bukittinggi Gelar KORPRI Idol

Bukittinggi, KABA12.com — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-45 pemerintah kota Bukittinggi melakukan serangkaian kegiatan. Seperti pelaksanaan kegiatan yang diadakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata yaitunya ajang pencarian bakat para pegawai pemerintahan “KORPRI Idol”.

Puluhan pegawai dari masing masing-masing SKPD menyanyikan lagu pilihannya diatas pentas yang telah disediakan oleh panitia di halaman kantor Disbudpar Belakang BalokBalok, Senin (28/11).

Sekretaris Disbudpar kota Bukittinggi mengatakan, kegiatan ini merupakan kali keempat dilaksanakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata. “ini sudah yang keempat kalinya kita melaksanakan KORPRI Idol. Selain untuk bersilaturahim kegiatan ini juga akan berpengaruh terhadap kinerja para pegawai. untuk mengimbangi otak kiri dengan otak kanan, yang Setiap harinya disibukkan dengan pekerjaan.” Ungkap Emil Anwar pada KABA12.com.

Emil menambahkan, penilaian terhadap para peserta KORPRI Idol dilakukan pada tiga poin penilaian, Vokal, teknik bernyanyi, dan penampilan.

Sementara Sekretaris KORPRI Kota Bukittinggi mengatakan, esensi dari acara ini bertujuan untuk menguatkan soliditas, solidaritas, dan kesetiakawanan sesama pegawai pemerintahan.

“Dalam rangka HUT korpri biasanya kita memang melakukan serangkaian kegiatan dengan meriah, hemat, dan khidmat. Tujuan kita bukan juara tapi silaturrahim.” Ujar Antoni Samawil.

Sekretaris KORPRI Bukittinggi berharap pada seluruh aparatur menjadikan momentum peringatan ini sebagai tahun peningkatan kompetensi baik dalam pengetahuan, sikap perilaku dan keterampilan sehingga dapat memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat. “Anggota KORPRI diharapkan dapat menjadi perekat bangsa dalam memelihara persatuan dan kesatuan, menjadi panutan dan teladan dalam bertindak serta aktif berupaya mengarah pada keutuhan NKRI,” tutupnya.

Bagi Para pemenang KORPRI Idol, pemerintah kota Bukittinggi telah menyediakan berbagai macam hadiah yang menarik atas prestasi yang telah diraih. Peringatan HUT KORPRI ke-45 di Bukittinggi nantinya masih akan dilanjutkan dengan pelaksanaan upacara bendera pada Selasa, (29/11) di lapangan Wirabraja Makodim 0304 Agam.

(Jaswit)

To Top