Kaba Pemko Bukittinggi

Peringati HUT ke 37 Dekranasda Bukittinggi Gelar Pameran

Bukittinggi, KABA12.com — Dalam rangka memotivasi pengrajin Bukittinggi agar lebih  inovatif dan menggali potensi yang ada, Dekranasda Bukittinggi akan gelar pameran.

Kegiatan yang diikuti seluruh kelurahan,  memeriahkan HUT Dekranas ke 37 ini, akan digelar  Minggu (21/05) di Gedung Tri Arga Bukittinggi.

 Ketua Dekranasda Bukittinggi, Yesi Endriani Ramlan pada wartawan Kamis (18/05) menjelaskan,  HUT Dekranas yang jatuh tanggal 3 Maret, Bukittinggi baru bisa melaksanakan pada tanggal 21 Mei karena banyaknya kegiatan di dalam kota.

Rangkaian kegiatan  sudah dimulai sejak awal Mei lalu dengan acara puncak pameran bordir kerancang yang merupakan brand atau kebanggaan Bukittinggi. Hal itu untuk memotivasi pengrajin Bukittinggi agar lebih bersemangat menggali potensi yang ada.

Juara pada pameran itu, akan mewakili Bukittinggi pada lomba tingkat provinsi.

Dijelaskan Yesi Ramlan Bukittinggi selama ini sudah menampung semua kerajinan yang ada di Sumatera Barat dan pedagang Bukittinggi bertanggung jawab untuk memasarkan, karena  Bukittinggi sebagai kota perdagangan dan jasa.

“Untuk bersaing ke tingkat nasional apalagi internasional, pedagang Bukittinggi harus meningkatkan kualitas, sehingga kerajinan dari Bukittinggi bisa diminati oleh pengunjung yang datang ke Bukittingg,” ungkap Yesi.

Acara puncak, kata Yesi, akan ditampilkan program keunggulan Bukittinggi diikuti utusan 24 Kelurahan se Kota Bukittinggi  berupa kerajinan dengan berbagai inovasi produk  bahan baku lokal.

” Produk Bukittinggi harus dijaga sebagai kerajinan tradisional yang bisa meningkatkan taraf hidup masyarakat dengan produk-produk yang dihasilkan. Jangan ada lagi perempuan Bukittinggi mencari kerja ke luar negeri. Pemko melalui dekranasda sudah memberikan pelatihan, sehingga bisa membuka usaha di rumah,” ulas Yesi.

(Ikhwan)


Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999
To Top