Kaba Terkini

Peringatan Hari Guru Semarak di SMAN 1

Lubukbasung, kaba12.com — Peringatan hari guru 2017 di berbagai sekolah di kabupaten Agam berlangsung semarak.

Seperti halnya di SMAN 1 Lubukbasung para siswa berinisiatif menggelar beragam acara internal sebagai wujud rasa syukur dan terimakasih pada para guru.

Seperti halnya Rabu,(29/11) para siswa SMAN 1 Lubukbasung menggelar upacara dan acara khusus termasuk lomba memasak di kampus mereka di Sampan Lubukbasung.

Acara itu mendapat respon positif banyak pihaknya.

Seperti halnya apresiasi dari pengurus Komite SMAN 1 Lubukbasung yang menyebut para siswa kreatif dan punya yang tinggi terhadap guru mereka,” kita salut dan berharap hal itu bisa menjadi bagian dalam upaya mendorong kemajuan pendidikan yang diisi oleh generasimuda yang kreatif dan santun,” sebut Yusnidar, pengurus komite SMAN 1 Lubukbasung.

Diharapkannya kedepan kreativitas siswa akan semakin berkembang dan bisa mendorong kemajuan dunia pendidikan secara utuh.

Kegiatan peringatan hati guru 2017 di SMAN 1 Lubukbasubg dimeriahkan dengan beragam lomba antar kelas dan sajian hiburan untuk guru.

(Harmen)


Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999
To Top