Lubukbasung,kaba12 — Para pejabat terkait dengan rencana pelantikan kepala daerah serentak yang dijadualkan tanggal 20 Februari mendatang di Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta, di daerah termasuk di Kabupaten Agam masih kebingungan menyusul masih belum turunnya surat resmi dari pemerintah pusat terkait detail proses dan roundown yang akan diikuti dalam proses tersebut.
Hingga Selasa, (11/2) petunjuk resmi jadual pelantikan, baik detail lokasi pelantikan, waktu dan mekanisme yang harus diikuti masih belum diberikan, termasuk rencana retret yang dijadualkan tanggal 21-25 Februari, sehingga proses persiapan yang sudah dilakukan, masih menunggu petunjuk lebih jauh.
Walau demikian, khusus di Pemkab.Agam, berbagai persiapan sudah sejak lama dilakukan, tidak hanya dukungan kesiapan bupati-wakil bupati Agam yang akan dilantik serentak bersama 511 kepala daerah lain se Indonesia, termasuk rencana penyambutan, serah terima jabatan dan malam pisah sambut.
Menanggapi hal itu, Kasman Zaini, Kabag.Protokol-Komunikasi Pimpinan Sekab.Agam, membenarkan hingga saat ini, pihaknya masih belum menerima petunjuk resmi dari pemerintah pusat termasuk dengan detail resmi prosesi pelantikan termasuk retret yang sudah diumumkan Wakil Menteri Dalam Negeri beberapa waktu lalu.

Kasman Zaini sebagai Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Agam
Ditegaskan, sesuai instruksi pimpinan daerah, kesiapan Pemkab.Agam sudah dilakukan dengan membentuk panitia khusus yang bertugas menyiapkan berbagai perangkat pendukung termasuk mendampingi bupati-wakil bupati periode 2025-2030 yang akan dilantik serentak di Jakarta.
“Secara umum kita sudah ready. Tinggal menunggu ketetapan resmi dan jadua prosesi yang akan diikuti. Saat ini, kami bersama panitia, sudah melakukan berbagai persiapan menjelang jadual pelantikan tanggal 20 Februari mendatang, kita sudah persiapkan dengan matang,tinggal menunggu instruksi lebih lanjut, “sebut Kasman Zaini.
Menjawab kaba12 terkait informasi awal prosesi yang akan diikuti dari pihak lain termasuk Pemprov.Sumbar, Kasman Zaini mengaku, belum mendapat perkembangan informasi, “kita masih sama-sama menunggu petunjuk pemerintah pusat, “ulasnya.
Sementara informasi yang diperoleh kaba12, rencana pelantikan bupati-wakil bupati Agam bersama para kepala daerah lain di Indonesia, dijadualkan serentak dan terpusat di satu titik di Jakarta, tanggal 20 Februari yang dilanjutkan dengan kegiatan retret atau penempaan diri untuk pengembangan, spiritual dan kesehatan tanggal 21-25 Februari yang akan dipimpin langsung Presiden Prabowo di Magelang.
(HARMEN)
