Lubukbasung, KABA12.com — Pasca menjadi tuan rumah grup C Liga 3 Zona Sumbar minggu lalu, PSKA Agam kembali ditunjuk sebagai penyelenggara kompetisi sepak pada Piala Soeratin U-17 tahun 2018.
Dipastikan 15 tim peserta Piala Soeratin U-17 zona Sumbar bersiap melakoni pertarungan mereka di tiga lapangan yaitu Grup A lapangan sepakbola Pulai Sungayang Tanahdatar yang jadi tuan rumah PSBS U-17 dan kontestan grup A lainnya Batang Anai FC U-17, PS. Pasbar U-17, Semen Padang FC U-17, Gasliko U-17.
Sedangkan grup B lapangan sepakbola Basoka Kurai Taji, Padangpariaman yang menjadi tuan rumah adalah Persikopa U-17 Kota Pariaman dan pesertanya Persepar U-17, Persepak U-17, Persiju U-17 serta PSKB U-17.
Terakhir grup C bermain di Stadion Bukikbunian, Lubukbasung Agam dengan tuan rumah PSKA U-17 beserta PSKPS U-17, PSP U-17, Taruna Mandiri FC U-17 dan Persis U-17 Kota Solok
“Piala Soeratin U-17 zona Sumbar digelar di tiga kota tuan rumah, grup A PSBS Tanahdatar, grup B Persikopa Kota Pariaman dan grup C di gelanggang PSKA Agam pada 9 hingga 14 Juli mendatang,” ujar Jupri Sekretaris Panitia Pelaksana Piala Soeratin U-17 grup C di Lubukbasung.
Jupri menjelaskan, Piala Soeratin U-17 zona Sumbar yang diikuti 15 tim peserta ini usai babak pertama (penyisihan grup) akan melahirkan dua peringkat teratas grup A, B dan C plus dua tim peringkat ke-3 terbaik antara tiga penghuni posisi tiga masing-masing grup yang lolos ke babak kedua (8 Besar).
Kemudian sebanyak 8 tim yang lolos itu akan kembali menjalani pertandingan dengan sistim setengah kompetisi, di Grup D dan Grup E. Nantinya peringkat pertama dan kedua klasemen akhir grup D dan E melaju ke babak ketiga (Grand Final).
“Dari babak pertama (penyisihan grup), babak kedua (8 Besar) sampai babak ketiga (Grand Final), skema pertandingan pakai sisitim setengah kompetisi. Sewaktu grand final yang berisi 4 tim yang lolos dari 8 Besar bertanding untuk mengejar gelar juara dan mewakili zona Sumbar ke babak putaran nasional Piala Soeratin U-17,” terangnya.
Berikut Jadwal Pertandingan Piala Soeratin U-17 zona Sumbar grup C di Stadion Bukikbunian, Lubukbasung, Senin (09/07);
Main 1 (13.30) : PSKPS U-17 vs PSP U-17
Main 2 (15.30) : Taruna Mandiri FC U-17 vs PSKA U-17
(Jaswit)

Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999