Kaba Terkini

Optimalkan Layanan, PDAM Agam Benahi Jaringan

Lubukbasung, kaba12.com — Untuk memaksimalkan pelayanan pada konsumen, PDAM Agam kembangkan jaringan distribusi air bersih untuk konsumen di wilayah Lubukbasung. Saat ini kegiatan pemasangan jaringan air bersih tengah dilakukan yang diproyeksikan tuntas dalam tahun ini.

Proyek pengembangan jaringan distribusi air bersih PDAM Agam itu dilaksanakan DPUTR Agam terutama yang melintasi kawasan Simpang IV Tapi melintasi Simpang Talago Permai menuju Simpang Ujuang Labuah.

Menurut Direktur PDAM Agam Endri Melson, pengembangan jaringan distribusi air bersih di Lubukbasung sudah menjadi kebutuhan mendesak, ditengah semakin tingginya jumlah konsumen serta potensi sumber air yang kerap terkendala akibat sering tersekatnya pipa distribusi ke rumah konsumen, “distribusi air minum kerap terkendala, karena terkadang pipa utama terganggu akibat banjir atau volume air besar, sehingga perlu solusi, “sebutnya.

Secara khusus, Endri Melson menyebutkan, pihaknya berupaya memberi layanan maksimal pada masyarakat, dengan penyiapan sistim dan jaringan distribusi yang memadai, apalagi saat ini, tingkat permintaan akan air bersih PDAM Agam semakin tinggi.

(Virgo/*)

To Top