Manggopoh, kaba12.com — Pemerintah nagari Manggopoh kecamatan Lubukbasung mendapat voucher khusus dari Universitas Eka Sakti (UNES) berupa diskon biaya kuliah sebanyak 25 persen sampai tuntas untuk 20 orang.
Diskon khusus itu, berkat kerjasama yang dijalin jajaran pemerintah nagari Manggopoh dengan UNES Padang dalam berbagai hal, bahkan sebagai wujud apresiasi perguruan tinggi swasta terkemuka di Sumbar itu terjadi beragam prestasi yang diraih nagari Manggopoh.

Menurut Ridwan,AMd, wali nagari Manggopoh kepada kaba12.com, diskon khusus 25 persen biaya kuliah sampai selesai untuk 20 orang mahasiswa baru itu, merupakan salah satu bentuk perhatian UNES Padang terhadap peningkatan mutu SDM generasimuda Manggopoh.
” Kami bangga akan perhatian itu, semoga kerjasama dan perhatian seperti itu terus berlanjut untuk masyarakat nagari Manggopoh, sehingga upaya mendorong kesejahteraan dan kemajuan pembangunan terus berlanjut ,” sebut Ridwan, Walinagari Manggopoh itu lagi.
(Jaswit)

Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999